Download Soal Bahasa Indonesia Kelas X SMK Semester 1 BAB 3 PDF
Soal Bahasa Indonesia SMK Kelas X Semester 1 BAB 3 Materi Ekonomi Sub Materi Membaca Cepat Permulaan (120-150 Kata) Per Menit, Membaca Cepat Lanjutan dengan Menerapkan Teknik Memindai (Scanning) dan Layap (Skimming) Sehingga Mencapai 230 - 250 Kata Permenit, Membuat Catatan Pokok-Pokok Isi Bacaan
Soal Bahasa Indonesia Kelas X SMK BAB 3
A. Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar!
1. Membaca dengan kecepatan 100 � 125 kpm digunakan untuk hal-hal berikut, kecuali ....
a. membaca bahan-bahan yang mudah dan telah dikenal
b. mempelajari bahan-bahan yang sulit dan untuk menguasai isinya
c. menguasai bahan-bahan ilmiah yang sulit dan bersifat teknik
d. membuat analisis bahan-bahan yang sulit dan bersifat teknik
e. memecahkan persoalan yang ditunjuk dengan bacaan yang bersifat petunjuk
2. Satuan kecepatan dalam membaca cepat adalah ....
a. kpp
b. kpm
c. kpt
d. kps
e. kpd
3. Tujuan-tujuan membaca berikut yang menggunakan teknik skimming adalah ....
a. mencari nomor telepon
b. mencari angka-angka statistik
c. melihat data perjalanan
d. melihat acara televisi
e. mengenal topik bacaan
4. Berikut ini yang termasuk kelemahan penggunaan sistem kartu untuk membuat catatan adalah ....
a. mudah diatur menurut kebutuhan
b. satu kartu hanya untuk mencatat satu permasalahan
c. mudah tercecer dan tercampur
d. mudah merambahkan informasi baru
e. mudah menambahkan catatan lain
5. Ukuran kartu catatan yang paling umum adalah ....
a. 10 � 15 cm
b. 10 � 10 cm
c. 5 � 10 cm
d. 15 � 15 cm
e. 25 � 15 cm
6. Salah satu keuntungan menggunakan buku dalam membuat catatan adalah ....
a. sulit untuk menambahkan catatan pada informasi tersebut
b. sulit diatur berdasarkan kebutuhan
c. catatan-catatan kita tidak bercerai berai
d. sulit menyisipkan gagasan baru
e. sulit dibuat dengan urutan kebutuhan
7. Untuk sumber informasi yang berupa buku, hal-hal yang harus dicatat adalah sebagai berikut ....
a. nama pengarangnya
b. judul buku
c. jumlah halaman
d. halaman tempat catatan itu diambil
e. nama, tahun, dan kota terbit
8. Berikut ini yang tidak termasuk salah satu penghambat dalam membaca adalah ....
a. vokalisasi
b. regresi
c. konsentrasi
d. subvokalisasi
e. gerakan kepala
9. Pernyataan-pernyataan di bawah ini yang termasuk fakta adalah ....
a. pemerintah akan memberikan bantuan kepada para perajin tempe
b. calon bupati itu menjanjikan pendidikan gratis dalam kampanyenya
c. banjir bandang di desa sembukan mengakibatkan 10 rumah hanyut
d. dia mengharapkan agar teman-teman membantu usahanya
e. persoalan itu akan diselesaikan secara musyawarah
10. Tujuan membaca berikut yang paling tepat menggunakan teknik scanning adalah ....
a. mencari kata dalam kamus
b. mengenali topik bacaan
c. mengetahui organisasi penulisan
d. penyegaran apa yang telah kita baca
e. mencari pengarang tulisan
B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan benar!
- Apa yang dimaksud dengan teknik scanning dan teknik skimming dalam membaca cepat? Jelaskan!
- Apa saja yang menjadi penghambat dalam membaca cepat?
- Apakah kegunaan catatan? Sebutkan!
- Hal-hal apa saja saja yang diperhatikan dalam menulis ringkasan?
- Jelaskan perbedaan fakta dan bukan fakta!